Friday 19 April 2013

Apa itu Copas dan Copaser

Burung-Net.Dalam dunia internet,kita sering mendengar kata COPAS. Tahukah anda apa itu COPAS?COPAS adalah singkatan dari COPY PASTE.Pastinya sobat sangat familiar dengan kata itu. COPAS adalah tindakan seseorang yang dengan sengaja menjiplak,menduplikasi,atau mengambil suatu milik orang lain.COPASER adalah orang yang melakukan tindakan tersebut.


Apakah saya boleh jadi copaser?
Boleh saja sih,asal kamu jadi copaser yang baik,jadi nggak bisa seenaknya.

Bagaimana cara menjadi Copaser yang baik?
Jika kamu menyalin artikel dari blog/website lain,sertakanlah alamat blog tersebut.Misal,kamu copas dari blog burung-net.blogspot.com.Di akhir artikel, kamu harus mencantumkan alamat blog yang kamu copas.Contoh: Sumber Artikel Ini

Bagaimana Cara Copy Paste?
Gampang,blok dulu teks yang akan dicopas.tekan ctrl+c,lalu tekan Ctrl+v
 
Kenapa Copaser banyak dibenci orang?
Tentu saja karena Copaser dengan mudahnya mengambil karya orang lain tanpa berusaha.Umumnya copaser adalah orang yang malas,tapi ingin blognya cepat terkenal.Copaser yang mencantumkan sumber masih bisa dimaklumi,namun copaser yang sama sekali tidak mencantumkan sumber,sangat keterlaluan.Mereka itu copaser yang buruk,dan tak boleh ditiru.

Apa untung dan ruginya jadi copaser?
Untungnya,kita bisa dapet artikel tanpa harus nulis dari awal,blog kita akan selalu update.Ruginya,Blog kita sulit dapet posisi di Google.Karena Google akan memunculkan konten yang original terlebih dahulu(yang asli dan bukan copas).
Blog yang dicopas juga mendapatkan keuntungan bila si copaser mencantumkan sumber.Blog yang dicopas akan mendapat BACKLINK dari blog kita.

Aku nggak mau artikel buatanku dicopas?
Jika tidak ingin dicopas,simpan karya anda dibawah bantal,agar tak ada seorangpun yang melihat.Jika kita menulis artikel di internet,kita harus siap dicopas. Tapi kalau artikel kamu dicopas tanpa menyertakan sumber,kamu bisa lapor ke Google.Google akan bertindak cepat dan menegur si copaser.Jika si copaser tetap saja begitu,dengan senang hati Google akan memberikan hukuman.Hukuman yang paling mengerikan adalah penghapusan blog.

Apa pendapat Admin Burung-NET tentang Copaser?
Copas artikel itu boleh,asalkan jangan lupa cantumin sumber artikel. Tapi lebih baik tulis artikel sendiri, walaupun jelek.

Gimana cara bikin artikel yang bukan copas ?
Pertama, tentukan tema dan judul artikel yang akan ditulis. Lalu cari materinya di internet (googling), buku, atau sumber lainnya. Ambil intinya, lalu tulis dengan menggunakan bahasa sendiri. Dengan begini maka artikel bebas dari copy paste.

Oh ya, sebenarnya admin dulu juga seorang copaser lho. Kalo nggak percaya nih blognya.

Demikian penjelasan saya tentang copas dan copaser.Kripik dan saran dari anda selalu saya tunggu.

 Tags:Mengenal Copaser,Cara jadi Copaser Baik,Artikel saya dicopas,Keuntungan Kerugian copas,Copy paste yang baik,Pengertian Copy paste

Komentar yang anda masukkan akan dimoderasi terlebih dahulu oleh admin. Komentar berbau promosi, akan dihapus.

EmoticonEmoticon